Dari Thariq Al Asyja’i, dia berkata: “Seorang laki-laki apabila masuk islam, Nabi saw mengajarinya shalat, kemudian beliau memerintahkan agar berdoa dengan kalimat ini: “Allaahummaghfirlii warhamnii wahdinii wa’aafinii warzuqnii” (Ya Allah, ampunilah aku, belas kasihanilah aku, berilah petunjuk kepadaku, berilah keselamatan kepada aku (dari apa yang tidak kuinginkan) dan berilah rezeki kepadaku).”
Dari Jabir bin Abdillah ra, dia berkata: Sesungguhnya Rasulullah saw bersabda: Sesungguhnya doa yang terbaik adalah membaca Alhamdulillaah. Sedang dzikir yang terbaik adalah Laa ilaaha illallaah.”
Kalimat-kalimat yang baik adalah: “Subhaanallaah, walhamdulillaah, walaa ilaaha illallaah wallaahu akbar walaa haula walaa quwwata illaa billaah.”
Cara Nabi saw Membaca Tasbih
Dari Abdullah bin Amar ra, dia berkata: “Aku melihat Rasulullah menghitung bacaan tasbih (dengan jari-jari) tangan kanannya.”
Semoga keberkahan dan shalawat serta salam terlimpahkan kepada Nabi kita Muhammad, keluarga dan seluruh sahabatnya.