Doa

Bacaan Doa ketika masuk pasar lengkap dengan latin dan terjemahannya

Pasar merupakan tempat untuk melakukan perdagangan, jual beli, dan pusat transaksi dari pembeli dan penjual. Di pasar tersedia segala macam kebutuhan, baik makanan, pakaian ataupun yang lainnya. saat ini pengertian pasar sudah meluas, ada yang namanya pasar tradisional, mall, dan istilah lainnya.

pasar

Saat kita akan memasuki pasar, maka terlebih dahulu bacalah doa di bawah ini:

Imam Turmudzi beserta Imam Hakim meriwayatkan bahwa Rasulullah saw telah bersabda: “Barang siapa yang ketika hendak masuk pasar membaca doa di bawah ini dengan suara yang keras:

لاَاِلٰهَ اِلاَّاللّٰهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُيُحْيِى وَيُمِيْتُ وَهُوَحَىٌّ لاَيَمُوْتُ بِيَدِهِ الْخَيْرُ وَهُوَعَلٰى كُلِّ شَىْءٍقَدِيْرٌ

Laa ilaaha illallaahu wahdahuulaa syariika lahu lahul mulku walahul hamdu yuhyuu wayumiitu wahuwa hayyun laa yamuutu biyadihil khairu wahuwa ‘alaa kulli syai-in qadiirun.

“Tidak ada Tuhan yang patut disembah melainkan hanya Allah, yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya segala kerajaan dan bagi-Nya pula segala pujian. Dialah yang menghidupkan dan mematikan, Dialah yang hidup dan tidak akan mati. Di tangan-Nya segala kebaikan dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

Maka Allah akan mencatat baginya satu juta kebaikan dan menghapus satu juta dosa kesalahan dan mengangkatnya satu juta derajat.

Demikianlah doa saat memasuki pasar, semoga uraian singkat di atas dapat bermanfaat bagi kita semua baik di dunia maupun di akhirat.

Related Posts

Inilah Doa Setelah Shalat Jenazah Arab, Latin dan Artinya

Shalat jenazah merupakan shalat yang hukumnya fardhu kifayah, artinya bila ada salah satu orang yang mengerjakannya, maka yang lainnya tidak berdosa. Tetapi sebaliknya, bila tidak ada satu orang…

Kumpulan Doa Nabi Muhammad dan Khasiatnya

Doa ini dibaca ketika Nabi Muhammad memohon kepada Allah supaya beliau dapat mengalahkan musuh-musuhnya sesudah berdiam di Madinah. رَبِّ اَدْخِلْنِىْ مُدْخَلَ صِدْقٍ وَاَخْرِجْنِىْ مُخْرَجَ صِدْقٍ وَاجْعَلْ لِىْ مِنْ…

Doa Keseharian Nabi Muhammad Yang Mustajab (Agar Masuk Surga)

Nabi Muhammad sangat menyayangi umatnya, beliau tidak mau bila umatnya celaka dan masuk neraka. Bahkan ketika sakaratul maut pun beliau masih memikirkan umatnya. Berikut ini doa yang sering…

Kumpulan Doa Yang Paling Disukai dan Sering Dibaca Nabi Muhammad

Umat muslim hendaknya selalua mencontoh cara hidup dan akhlaq Rasulullah SAW. Karena beliau merupakan teladan terbaik bagi umat manusia. Termasuk juga untuk selalu mengamalkan doa yang diajarkan Nabi…

Doa Nabi Yusuf Yang Mustajab

Yusuf adalah salah satu nabi agama Islam. Ia juga merupakan salah satu dari 12 putra Yaʿqub dan merupakan cicit dari Ibrahim. Ia diangkat menjadi nabi pada tahun 1715…

Doa-Doa Nabi Luth as

Lūth adalah salah satu nabi yang diutus untuk negeri Sadum dan Gomorrah. Ia diangkat menjadi nabi pada tahun 1900 SM. Ia ditugaskan berdakwah kepada Kaum yang hidup di…