Doa

Doa apabila kembali ke rumah atau masuk ke dalam rumah yang tidak berpenghuni

Apabila seseorang telah bepergian, kemudian dia kembali ke rumahnya, maka dia disunahkan untuk berdoa kepada Allah swt. Hal ini sangat dianjurkan sekali, karena akan memberikan banyak hikmah dan faedah kepada dirinya.

Di bawah ini ada beberapa doa yang bagus untuk diamalkan atau dilakukan. Di dalam kitab Ibnu Sinni disebutkan sebuah hadist melalui Abdullah ibnu Amr Ibnul Ash r.a. yang menceritakan:

كَانَ رَسُوْلُ اللّٰهِ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ اِذَارَجَعَ مِنَ النَّهَارِاِلٰى بَيْتِهِ يَقُوْلُ: اَلْحَمْدُلِلّٰهِ الَّذِىْ كَفَانِىْ وَآووَانِىْ, وَالْحَمْدُلِلّٰهِ الَّذِىْ اَطْعَمِنِىْ وَسَقَانِىْ, وَالْحَمْدُلِلّٰهِ الَّذِىْ مَنَّ عَلَيَّ, اَسْأَلُكَ اَنْ تُجِيْرَنِىْ مِنَ النَّارِ

Kaana rasuulullaahi shallallaahu ‘alaihi wasallama idzaa raja’a minannahaari ilaa baitihi yaquulu: Alhamdulillaahilladzii kafaanii walhamdulillaahilladzii ath’amanii wasaqaanii walhamdulillaahilladzii manna ‘alayya as a luka tujiiranii minannaari.

Bahwa Rasulullah saw bersabda apabila kembali ke rumahnya di siang hari mengucapkan doa berikut, “Segala puji bagi Allah yang telah memberikan kecukupan dan tempat tinggal kepadaku. Segala puji bagi Allah yang telah memberiku makan dan minum. Segala puji bagi Allah yang telah memberikan anugerah kepadaku, aku memohon kepada-Mu, lindungilah daku dari neraka.

Diriwayatkan dalam kitab al Muwatha’ Imam Malik, bahwa telah sampai kepadanya suatu riwayat yang mengatakan bahwa apabila seseorang memasuki suatu rumah yang tidak berpenghuni, ia disunahkan mengucapkan salam seperti berikut ini:

اَلسَّلاَمُ عَلَيْنَاوَعَلٰى عِبَادِاللّٰهِ الصَّالِحِيْنَ

Assalaamu ‘alainaa wa’alaa ‘ibaadillaahish shaalihiina.

“Segala keselamatan terlimpahkan kepada kami dan kepada hamba-hamba Allah yang shalih.”

Related Posts

Bolehkah berdzikir dan berbicara di kamar mandi

Makruh berdzikir dan berbicara ketika sedang buang hajat, baik itu di dalam bangunan ataupun di padang pasir ataupun di tempat lainnya. Yaitu semua dzikir dan semua pembicaraan, kecuali…

Doa keluar kamar mandi atau wc sesuai sunnah (Arab, Latin dan Artinya)

Setiap perbuatan atau kegiatan kita sehari-hari, hendaknya diawali terlebih dahulu dengan membaca doa. Baik itu ketika akan makan, tidur, keluar dari rumah, dan lain sebagainya. Di bawah ini…

Doa ketika akan menuangkan air wudhu atau menyiramkannya

Seseorang yang hendak berwudhu disunnahkan mengucapkan Bismillaah terlebih dahulu (dengan menyebut asma Allah). Orang yang akan berwudhu disunnahkan pada awalnya membaca Bismillaahirrahmaanirrahiim (dengan menyebut nama Allah yang Maha…

Doa sebelum dan Sesudah Wudhu Yang Shahih (Arab, Latin dan Artinya)

Wudhu ialah suatu cara membersihkan diri dengan tujuan menghilangkan hadas dan najis yang ada di badan. Wudhu adalah suatu ibadah yang disyariatkan dalam Islam. Dalam permulaan wudhu dan…

Doa setelah wudhu yang shahih (Arab, Latin dan Artinya

Wudhu merupakan sebuah aktivitas untuk membersihkan diri dari hadats kecil, dan dilakukan ketika akan shalat, membaca Al Qur’an, dan lain sebagainya. Saat selesai berwudhu, kita sunnah untuk membaca…

Doa Jika Terbangun Di Tengah Malam Sesuai Sunnah

Apabila seseorang terbangun di malam hari lalu keluar rumah, disunahkan memandang langit seraya mengucapkan ayat yang berada di akhir surat ali Imran ayat 190-200: Sesungguhnya dalam penciptaan langit…