Doa

Doa Rasulullah Saat Perang Atau Jihad Fisabilillah

Setiap muslim yang berperang membela agama Allah (islam) diharuskan untuk berdoa terlebih dahulu. Adapun beberapa doa yang dicontohkan oleh Rasulullah saw adalah seperti di bawah ini.

لاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللّٰهِ الْعَلِىِّ الْعَظِيْمِ, مَاشَاءَاللّٰهُ لاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللّٰهِ, اِعْتَصَمْنَابِاللّٰهِ, اِسْتَعَنَّابِاللّٰهِ, تَوَكَّلْنَاعَلَى اللّٰهِ

Laa haula walaa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘adhiimi, maa syaa Allaahu laa quwwata illaa billaahi, i’tashamnaa billaahi, ista’annaa tawakkalnaa ‘alallaahi.

Tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung, apa yang dikehendaki-Nya tidak ada kekuatan selain dengan pertolongan-Nya. Kami berpegang kepada Allah, kami memohon pertolongan kepada Allah, kami bertawakal kepada Allah.

حَصَّنْتَنَا كُلَّنَا اَجْمَعِيْنَ بِالْحَىِّ الْقَيُّوْمِ الَّذِى لاَيَمُوْتُ اَبَدًا, وَدَفَعْتُ عَنَّاالسُّوْءَبِلاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللّٰهِ الْعَلِىِّ الْعَظِيْمِ

Hash shantanaa kullanaa ajma’iina bil hayyil qayyuumil ladzii laa yamuutu abada, wadafa’tu ‘annas suu-a bilaa haula walaa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘adhiimi.

Jihad Fisabilillah

Engkau telah melindungi kami semua dengan Tuhan Yang Maha Hidup Abadi lagi terus menerus mengatur makhluk-Nya yang tidak akan mati selama-lamanya.

Engkau telah membela kami dari kejahatan berkat tidak ada daya dan tidak ada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung.

يَاقَادِمَ الْاِ حْسَانِ, يَامَنْ اِحْسَانُهُ فَوْقَ كُلِّ اِحْسَانٍ, يَامَالِكَ الدُّنْيَاوَالْاٰ خِرَةِ, يَاحَىُّ يَاقَيُّوْمُ, يَاذَاالْجَلاَلِ وَالْاِ كْرَامِ, يَامَنْ لاَيُعْجِزُهُ شَيْءٌوَلاَيَتَعَاظَمُهُ شَيْءٌ, اُنْصُرْنَاعَلَى اَعْدَاءِنَاهٰؤُلاَءِوَغَيْرِهِمْ, وَاَظْهِرْنَاعَلَيْهِمْ فِى عَافِيَةٍ وَسَلاَمَةٍ عَامَّةٍ عَاجِلاً

Yaa qaadimal ihsaani, yaa man ihsaanuhu fauqa kulli ihsaanin, yaa maalikad dunyaa wal aakhirati, yaa hayyu yaa qayyuumu, yaa dzal jalaali wal ikraami, yaa man laa yu’jizuhu syai-un walaa yata’aa dhamuhu syai-un, unshurnaa ‘ala a’daa inaa haa ulaa-i wa ghairihim, wa adh-hirnaa ‘alaihim fii ‘aafiyatin wasalaamatin ‘aammatin ‘aajilan.

Wahai Yang Maha dahulu kebaikan-Nya, wahai Tuhan yang kebaikan-Nya di atas semua kebaikan, wahai raja dunia dan akhirat, wahai yang Maha Hidup, wahai yang mengatur makhluk-Nya terus-menerus, wahai yang mempunyai keagungan dan kemuliaan, wahai Tuhan yang tiada sesuatu pun dapat melemahkan-Nya dan tiada pula sesuatu pun yang lebih besar dari-Nya, tolonglah kami atas musuh-musuh kami itu dan selain mereka, dan menangkanlah kami atas mereka dalam keadaan sehat dan selamat yang menyeluruh lagi segera.

Related Posts

Doa Rasulullah saw Ketika Menang Dalam Pertempuran

Perang adalah sebuah aksi fisik dan non fisik (dalam arti sempit, adalah kondisi permusuhan dengan menggunakan kekerasan) antara dua atau lebih kelompok manusia untuk melakukan dominasi di wilayah…

Dzikir dan Doa Keluar Rumah Agar Aman dan Terlindung Dari Gangguan Setan

Bila seseorang hendak melakukan suatu perjalanan disunatkan terlebih dahulu salat dua rakaat, berlandaskan kepada hadis Al Muqaththam ibnul Miqdam, seorang sahabat yang menceritakan bahwa Rasulullah saw pernah bersabda:…

Inilah Bacaan Doa Ketika Keluar Rumah Sesuai Sunnah Nabi

Umat muslim hendaknya membiasakan diri untuk terlebih dahulu berdoa sebelum keluar rumah. Hal ini dilakukan agar segala yang kita lakukan mendapat rahmat dan keberkahan dari Allah swt. Diantara…

Bacaan Doa Untuk Naik Kendaraan darat, laut, udara (Arab, Latin dan Artinya)

Saat ini ketika kita akan bepergian ke tempat yang jauh, sudah tentu banyak sekali alternatif kendaraan yang bisa digunakan. Bisa lewat jalur darat, laut maupun udara. Berbeda dengan…

Doa Yang Diajarkan Nabi SAW Untuk Berperang Atau Jihad

Setiap muslim yang berperang membela agama Allah (islam) diharuskan untuk berdoa terlebih dahulu. Adapun beberapa doa yang dicontohkan oleh Rasulullah saw adalah seperti di bawah ini. Diriwayatkan di…

Doa Menghadapi Musuh Dalam jihad Fisabilillah

Setiap muslim yang berperang membela agama Allah (islam) diharuskan untuk berdoa terlebih dahulu. Adapun beberapa doa yang dicontohkan oleh Rasulullah saw adalah seperti di bawah ini. Diriwayatkan dengan…