Doa

Doa Terbangun Tengah Malam Menurut Islam

Orang yang terbangun di malam hari ada dua macam:

  • Tidak tidur lagi sesudahnya.
  • Melanjutkan tidurnya.

Bagi orang yang mengalami hal demikian, disunatkan untuk berzikir kepada Allah swt sampai tertidur kembali. Di dalam kitab Shahih Bukhari, diriwayatkan melalui Ubadah ibnuسh Shamit r.a. bahwa Nabi Muhammad saw pernah bersabda:

Barang siapa terbangun di malam hari, lalu mengucapkan doa berikut:

لاَاِلٰهَ اِلاَّاللّٰهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ وَهُوَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ وَالْحَمْدُلِلّٰهِ وَسُبْحَانَ اللّٰهِ وَلاَاِلٰهَ اِلاَّاللّٰهُ وَاللّٰهُ اَكْبَرُ وَلاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّبِاللّٰهِ. ثُمَّ قَالَ: اَللّٰهُمَّ اغْفِرْلِى اَوْدَعَا

Laa ilaaha illallaahu wahdahulaa syariika lahu lahul mulku walahul hamdu wahuwa ‘alaa kulli syai-in qadiirun walhamdu lillaahi wasubhaanallaahi walaa ilaaha illallaahu wallaahu akbaru walaa haula walaa quwwata illaa billaahi. Tsumma qaala: Allaahummagh firlii au da’aa.

Tidak ada Tuhan selain Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya, bagi-Nya segala kekuasaan dan bagi-Nya segala puji, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. Segala puji bagi Allah, Maha Suci Allah, tidak ada Tuhan selain Allah, Allah Maha Besar, tiada daya dan tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah,” kemudian ia mengucapkan, “Ya Allah, ampunilah daku,” atau doa lainnya, niscaya ia diperkenankan. Jika ia berwudhu (lalu shalat) niscaya salatnya diterima.

Demikianlah uraian dari kami, semoga bermanfaat bagi kita semua di dunia dan di akhirat, aamiin.

Related Posts

Inilah doa susah tidur sesuai sunnah Nabi Muhammad

Diriwayatkan di dalam kitab Ibnu Sinni melalui sahabat Zaid ibnu Tsabit r.a. yang menceritakan: “Aku mengadu kepada Rasulullah saw karena aku tidak dapat tidur, maka beliau bersabda, Katakanlah:…

Inilah doa bila merasa takut ketika tidur

Diriwayatkan di dalam kitab Sunan Abu Daud, Imam Turmudzi, Ibnu Sinni dan lain-lain melalui Amr ibnu Syu’aib, dari ayahnya, dari kakeknya, bahwa Rasulullah saw pernah mengajarkan kepada mereka…

Doa bila bermimpi buruk (yang disukai atau dibenci)

Diriwayatkan di dalam kitab Shahih Bukhari melalui Abu Sa’id Al Khudri r.a. yang menceritakan bahwa ia pernah mendengar Nabi saw bersabda: “Apabila seseorang di antara kalian melihat mimpi…

Doa Nabi Muhammad saw ketika berbaring di peraduan (tempat tidur)

Di dalam kitab Ibnu Sinni diriwayatkan melalui Abdullah ibnu Amr ibnul Ash r.a. dari Rasulullah saw, bahwa beliau apabila telah berbaring di atas peraduannya mengucapkan doa berikut: اَللّٰهُمَّ…

Inilah dzikir dan doa yang diucapkan ketika hendak tidur

Di dalam kitab Ibnu Sinni, diriwayatkan melalui Siti Aisyah r.a. yang menceritakan: “Sejak ia hidup bersama Rasulullah saw hingga beliau wafat, ia belum pernah melihat Rasulullah saw tidur…

Doa bila terjaga (bangun) tengah malam

Di dalam kitab Sunan Abu Daud diriwayatkan dengan sanad yang tidak dinilai dhaif, melalui Siti Aisyah r.a. yang menceritakan bahwa Rasulullah saw apabila terbangun dari tidur pada sebagian…