Doa

Doa Ketika Keluar Air Mani Lengkap Bahasa Arab, Latin dan Artinya

Spermatozoid (air mani) atau sel sperma atau spermatozoa adalah sel dari sistem reproduksi laki-laki. Sel sperma akan membuahi ovum untuk membentuk zigot. Zigot adalah sebuah sel dengan kromosom lengkap yang akan berkembang menjadi embrio.

Sel sperma manusia adalah sel sistem reproduksi utama dari laki-laki. Sel sperma memiliki jenis kelamin laki-laki atau perempuan. Sel sperma manusia terdiri atas kepala yang berukuran 5 µm x 3 µm dan ekor sepanjang 50 µm. Sel sperma pertama kali diteliti oleh seorang murid dari Antonie van Leeuwenhoek tahun 1677.

Sperma berbentuk seperti kecebong, dan terbagi menjadi 3 bagian yaitu: kepala, leher dan ekor. Kepala berbentuk lonjong agak gepeng berisi inti (nucleus). Bagian leher menghubungkan kepala dengan bagian tengah. Sedangkan ekor berfungsi untuk bergerak maju, panjang ekor sekitar 10 kali bagian kepala.

Urutan pertumbuhan sperma (spermatogenesis) adalah sebagai berikut: spermatogonium (membelah 2), spermatosit pertama (membelah 2), spermatosit kedua (membelah 2), spermatid dan tumbuh menjadi spermatozoa (sperma).

Dalam agama islam, saat suami istri melakukan persetubuhan (hubungan suami istri), kemudian si suami sperma (air mani) nya akan keluar, maka bacalah doa di bawah ini.

اَلْحَمْدُلِلّٰهِ الَّذِىْ خَلَقَ مِنَ الْمَاءِبَشَرًافَجَعَلَهُ نَسَبً وَصِهْرًاوَكَانَ رَبُّكَ قَدِيْرًا

Alhamdu lillaahil ladzii khalaqa minal maa-i basyaran faja’alahu nasaban wa shihran wa kaana rabbuka qadiiran.

“Segala puji bagi Allah yang telah menciptakan manusia dari air ini (sperma), lalu dijadikannya keturunan dan keluarga. Dan Tuhanmu adalah Maha Kuasa (untuk melakukan semua itu).”

Related Posts

Doa Agar Diberi Kecerdasan Otak Oleh Allah

Kecerdasan itu berkaitan dengan otak, dan ada banyak sekali cara untuk meningkatkan kecerdasan otak ini. Ilmu kesehatan menganjurkan agar selalu makan makanan yang bergizi dan sehat. Dan agama…

Doa Memohon Segala Ampunan Dari Segala Dosa

Manusia adalah makhluk yang lemah di hadapan Allah, dan saat hidup di dunia sering melakukan dosa. Oleh karena itu, bertaubatlah kepada Allah, dan memohon ampunan Allah dari segala…

Bacaan Doa Untuk Kedua Orang Tua dan Guru Tulisan Arab

Sebagai umat islam, maka kita harus berbuat baik kepada sesama (hablum minannaas). Baik itu kepada orang tua, saudara, kerabat, teman, tetangga, dan lain-lain. Orang tua diartikan sebagai ibu…

Doa Mohon Pengampunan Dosa dan Akhlak Mulia Islam

Dosa adalah suatu istilah yang terutama digunakan dalam konteks agama untuk menjelaskan tindakan yang melanggar norma atau aturan yang telah ditetapkan Tuhan atau Wahyu Illahi. Akhlak berarti perilaku,…

Doa Mati Husnul Khotimah Tulisan Arab dan Artinya

Husnul Khotimah, artinya mati dalam keadaan iman, Islam, dan taqwa kepada Allah SWT. Allah SWT berfirman, ” Hai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah sebenar-benar taqwa kepada-Nya, dan…

Doa Memohon Anak Yang Sholeh

Anak shalih adalah harta yang tak ternilai harganya. Ia tak bisa dibandingkan dengan jenis kekayaan apapun di dunia. Sebab anak yang shalih itu selain berguna di dunia, ia…