Shalawat

Fadhilah dan keutamaan shalawat Munjiyat

Shalawat munjiyat adalah shalawat penyelamat. Shalawat ini memiliki faidah atau khasiat yang sangat besar sekali. Diriwayatkan bahwa  Syech Musa Al Dlarir, Beliau mendapat shalawat ini dari Nabi Muhammad  dalam mimpinya. Pada suatu hari Syech Musa pergi naik kapal bersama orang banyak, tiba-tiba ada angin kencang nyaris menenggelamkan kapalnya.

Dalam keadaan seperti itu, Syech Musa tertidur, dalam tidurnya beliau mimpi bertemu Nabi Muhammad saw dan diberi amalan Sholawat Munjiyat. Kemudian beliau mengajarkan shalawat munjiyat tersebut kepada para penumpang kapal dan menyuruhnya agar membaca sebanyak 1000 kali.

Setelah Syech Musa terjaga dari tidurnya menceritakan hal mimpinya kepada para penumpang kapal dan mengajari Sholawat tersebut. Kemudian secara bersama membaca Sholawat Munjiyat yang diajarkan tadi, belum sampai 1000 kali, baru kira-kira 300 kali karena pertolongan Allah, angin makin lama makin reda sehingga kapal tidak tenggelam dan penumpang di beri keselamatan oleh Allah.

Jadi intinya adalah apabila Shalawat munjiyat ini dibaca sebanyak seribu kali, maka Allah akan melapangkan segala kesempitan.

Nabi Muhammad

Bacaan Shalawat Munjiyat

اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلٰى سَيِّدِنَامُحَمَّدٍ صَلاَةًتُنْجِيْنَابِهَامِنْ جَمِيْعِ الْاَ هْوَالِ وَالْاٰ فَاتِ, وَتَقْضِى لَنَابِهَاجَمِيْعَ الْحَاجَاتِ, وَتُطَهِّرُنَابِهَامِنْ جَمِيْعِ السَّيِّأَتِ, وَتَرْفَعُنَابِهَااَعْلَى الدَّرَجَاتِ, وَتُبَلِّغُنَابِهَااَقْصَى الْغَايَاتِ, مِنْ جَمِيْعِ الْخَيْرَاتِ, فِى الْحَيَاةِوَبَعْدَالْمَمَاتِ, اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍقَدِيْرٌ

Allaahumma shalli ‘alaa sayyidinaa Muhammadin, shalaatan tunjiinaa bihaa min jamii’il ahwaali wal aafaati, wa taqdhii lanaa jamii’al haajaati. Wa tuthahhirunaa bihaa min jamii’is sayyiaati, wa tarfa’uunaa bihaa a’lad darajaati, wa tuballighunaa bihaa aqshal ghaayaati, min jamii’il khairaati, fil hayaati wa ba’dal mamaati, innaka ‘alaa kulli syai in qadiirun.

“Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada junjungan kita Nabi Muhammad saw, yang dengan rahmat itu Engkau akan menyelamatkan kita dari semua keadaan yang mendebarkan dan dari semua afat/cobaan yang dengan rahmat itu Engkau akan mendatangkan kepada kita semua hajat. Yang dengan rahmat itu Engkau akan membersihkan kita, dari semua keburukan dan kesalahan. Yang dengan rahmat itu Engkau akan mengangkat kita, kepada setinggi-tingginya derajat. Yang dengan rahmat itu pula Engkau akan menyampaikan kita, kepada sesempurna-sempurnanya semua maksud dari semua kebaikan pada waktu hidup dan setelah mati, bahwasanya Engkaulah yang Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

Related Posts

Inilah Waktu Terbaik Membaca Shalawat

Shalawat adalah ucapan atau bacaan doa untuk keselamatan Nabi Muhammad. Bacaan shalawat ini dilakukan oleh para sahabat Rasul, keluarga, umatnya, bahkan para malaikat. Hal ini menunjukkan keutamaan dan…

Inilah 9 Waktu dan Tempat Utama Untuk Membaca Shalawat

Allah mencintai orang-orang yang membaca shalawat untuk Rasul-Nya. Oleh karena itu hendaknya setiap umat islam selalu membaca shalawat untuk Nabi Muhammad saw, mengingat keutamaan dan manfaatnya yang sangat…

Hadits Tentang Manfaat dan Keutamaan Membaca Shalawat Nabi

Shalawat merupakan bacaan yang isinya adalah mendoakan Nabi Muhammad saw.  Bahkan ketika kita berdoa kepada Allah, harus dibarengi dan diakhiri dengan membaca salawat ini. Shalawat banyak sekali jenis…

1 shalawat sama dengan 100 ribu shalawat

Membaca shalawat merupakan perbuatan yang sangat besar sekali manfaatnya, karena selain mendapatkan pahala dari Allah, juga akan mendapatkan syafa’at dari Nabi Muhammad. Di bawah ini adalah shalawat yang…

Shalawat mohon ketabahan jiwa raga

Jiwa raga yang kokoh merupakan sebuah hal yang sangat baik dan didambakan oleh setiap orang. Umat muslim haruslah memiliki jiwa dan raga yang kokoh, karena dengan jiwa dan…

Shalawat minta rezeki yang luas dan akhlak yang baik

Rezeki yang luas atau berlimpah serta akhlak yang baik merupakan dambaan setiap orang. Untuk mendapatkan atau memperoleh hal tersebut, kita harus berusaha dan ikhtiar. Selain itu juga harus…