Dzikir

Hadits Keutamaan dan Manfaat Berdzikir Kepada Allah swt

Makruh Berdiri Meninggalkan Majelis Sebelum Berdzikir Kepada Allah

Apabila kita berada dalam suatu majelis, maka kita disunatkan untuk berdzikir kepada Allah, memuji Allah dengan membaca takbir, tahmid, tahlil, tasbih, membaca Al Qur’an, dan lain sebagainya. apabila kita tidak melakukan hal tersebut, maka hukumnya adalah makruh.

Diriwayatkan di dalam kitab Sunan Abu Daud dengan sanad yang sahih melalui Abu Hurairah, yang menceritakan bahwa Rasulullah saw pernah bersabda:

Tiada suatu kaum pun yang berdiri meninggalkan suatu nama majelis tanpa berdzikir (menyebut) asma Allah swt di dalamnya melainkan keadaan mereka kelak seperti berdiri meninggalkan bangkai keledai, dan majelis itu akan menjadi kekecewaan bagi mereka.

Diriwayatkan di dalam kitab Sunan Abu Daud melalui Abu Hurairah, dari Rasulullah saw yang telah bersabda:

Barang siapa yang duduk di suatu tempat duduk (majelis) tanpa berzikir kepada Allah swt di dalamnya, maka ia akan mendapat kekecewaan dari Allah. barang siapa yang berbaring di tempat pembaringan tanpa menyebut nama Allah swt di dalamnya, maka ia akan mendapat kekecewaan dari Allah.

Majelis

Diriwayatkan di dalam mkitab Imam Turmudzi melalui Abu Hurairah, dari Nabi saw yang bersabda:

Tidak sekali-kali suau kaum duduk di suatu majelis tanpa berdzikir kepada Allah di dalamnya dan tidak juga bersalawat untuk Nabi mereka padanya, melainkan mereka mendapat kekecewaan. Jika Allah menghendaki, akan mengazab mereka; dan jika Dia menghendaki, akan memberikan ampun kepada mereka.

Menurut Imam Turmudzi, hadis ini berpredikat hasan.

Related Posts

Inilah dzikir pagi dan sore sesuai Sunnah Nabi Muhammad

Tidak ada manusia di dunia ini yang tidak membutuhkan pertolongan orang lain, karena pada dasarnya manusia adalah makhluk sosial. Terlebih lagi karena manusia itu adalah makhluk yang lemah,…

Zikir (doa) ketika susah penghidupan

Kehidupan yang dijalani di dunia terkadang susah dan terkadang menyenangkan, kadang suka kadang duka, kadang bahagia dan kadang juga sedih. Oleh karena itu, kita harus tabah dan tawakal…

Bacaan Dzikir Setelah Shalat

Setelah shalat fardhu merupakan saat yang baik untuk berdoa dan melakukan dzikir. Banyak sekali keterangan yang menjelaskan tentang keutamaan wirid atau berdoa setelah shalat fardhu. Di bawah ini…

Inilah 7 kalimat yang harus selalu dijaga oleh umat islam

Menurut Abul Laits bahwa siapa saja yang memelihara 7 kalimat di bawah ini, maka akan dinilai sebagai orang yang mulia di sisi Allah dan malaikat, dosa-dosanya akan diampuni…

Inilah Bacaan Sayyidul Istighfar (Arab, Latin dan Artinya)

Sayyidul istighfar adalah ucapan istighfar (permohonan ampun) yang sangat baik untuk dibaca, dan diajurkan agar dibaca pada setiap pagi dan sore, maka bila nanti orang yang istiqamah membacanya,…

Amalan Agar Diluaskan Rezeki Lahir dan Batin

Setiap orang pasti menginginkan agar dirinya mendapatkan keluasan rezeki lahir dan batin. Oleh karena itu, untuk mendapatkan hal tersebut, selain kita harus berjuang dan ber ikhtiar, kita juga…