Shalat

Hukum membaca ta’awwudz dalam shalat dan sebelum membaca Al Quran

Membaca ta’awwudz sesudah doa iftitah hukumnya sunat menurut kesepakatan ulama. Ta’awwuz merupakan pendahuluan untuk membaca Al Qur’an. Allah swt berfirman dalam surat An Nahl ayat 98, “Apabila kamu membaca Al Qur’an, hendaklah kamu meminta perlindungan kepada Allah dari setan yang terkutuk.

Makna ayat menurut jumhur ulama ialah apabila hendak membaca Al Qur’an, hendaklah membaca ta’awwudz terlebih dahulu. Adapun lafadzh nya adalah:

اَعُوذُبِاللّٰهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ

A’uudzubillaahi minasy syaithaanir rajiimi.

Aku berlindung kepada Allah dari setan yang terkutuk.

Tetapi ada juga yang mengatakan:

اَعُوذُبِاللّٰهِ السَّمِيْعِ الْعَلِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ

A’uudzu billaahis samii’il ‘aliimi minasy syaithaanir rajiimi.

“Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui dari setan yang terkutuk.”

Diriwayatkan di dalam kitab Sunan Abu Daud, Imam Turmudzi, Imam Nasai, Imam Ibnu Majah, dan Imam Baihaqi, serta yang lainnya.

اَنَّ النَّبِىَّ صَلَّى اللّٰهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ قَبْلَ الْقِرَاءَةِفِى الصَّلاَةِ: اَعُوذُبِاللّٰهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ مِنْ نَفْخِهِ وَنَفْثِهِ وَهَمْزِهِ

Annan nabiyya shallallaahu ‘alaihi wasallama qaala qablal qiraa ati fishshalaati: A’uudzubillaahi minasy syaithaanir rajiimi min nafkhihi wa naftsihi wahamzihi.

Bahwa Nabi saw sebelum memulai bacaannya dalam shalat mengucapkan, “Aku berlindung kepada Allah dari setan yang terkutuk, yaitu dari sifat takaburnya, rayuan dan godaannya.”

Menurut riwayat yang lain seperti berikut:

اَعُوذُبِاللّٰهِ السَّمِيْعِ الْعَلِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ مِنْ هَمْزِهِ وَنَفَخِهِ وَنَفْثِهِ

A’uudzu billaahis samii’il ‘aliimi minasy syaithaanir rajiimi min hamzihi wanafakhihi wanaftsihi.

“Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui dari setan yang terkutuk, yaitu dari godaannya, sifat takaburnya, dan rayuannya.”

Related Posts

Hal yang harus dilakukan setelah membaca ayat rahmat dan ayat azab

Setiap orang yang dalam shalat atau selainnya membaca suatu ayat rahmat, ia disunatkan meminta kepada Allah swt kemurahan-Nya. Bila membaca ayat azab, hendaknya meminta perlindungan kepada Allah dari…

Dianjurkan membaca aamiin setelah membaca surat al Fatihah

Apabila seseorang telah selesai membaca surat al Fatihah, ia disunatkan membaca lafadh aamiin. Hadist shahih yang menerangkan tentang hal ini cukup banyak dan terkenal. Hadist-hadist ini juga membicarakan…

Surat yang dibaca dalam shalat fardhu dan sunnah

Shalat itu terbagi dua, ada yang hukumnya wajib dan ada juga yang sunnah. Sebenarnya cara melaksanakannya itu sama saja, yang berbeda hanya niatnya saja. Berikut ini akan dijelaskan…

Surat Yang Sunnah Dibaca Pada Rakaat Pertama dan Kedua Shalat

Shalat itu terdiri dari shalat wajib dan shalat sunnah. Dalam rakaat pertama dan kedua ada beberapa surat yang sunnah untuk dibaca. Pada shalat jum’at, seandainya seseorang meninggalkan surat…

Perkara yang harus dilakukan apabila membaca ayat rahmat dan ayat azab

Orang yang membaca Al Qur’an, baik di dalam shalat maupun di luar shalat disunatkan membaca tasbih, meminta dan memohon perlindungan kepada Allah. hal tersebut disunatkan bagi imam, makmum,…

Hukum Membaca Ta’awwudz Dalam Shalat

Membaca ta’awwudz hukumnya sunat, bukan wajib. Jadi seandainya seseorang meninggalkannya, tidak berdosa dan shalatnya tidak batal. Baik dia meninggalkannya dengan sengaja ataupun lupa, dan ia tidak boleh sujud…